Mengenal Body Repair Mobil dan Fungsinya
Mungkin saja, ada beberapa permasalahan yang terjadi pada body mobil, misalnya terdapat baret atau penyok. Meski sudah mencoba tetap waspada, namun masalah tersebut bisa saja terjadi. Maka dari itu, body repair mobil dapat menjadi solusinya.
Dengan melakukan perbaikan tersebut, maka mobil Anda bisa kembali berada dalam kondisi yang baik. Sebenarnya, apa itu body repair untuk mobil? Lalu, apa fungsi dan bagaimana prosesnya? Simak selengkapnya melalui artikel ini dan pastikan body mobil Anda terawat!
Apa Itu Body Repair Mobil?
Dalam pemakaiannya, mobil bisa mengalami berbagai kerusakan. Sebagai contoh, tergores batang kayu ketika melintasi hutan, penyok karena benturan atau kecelakaan, serta berbagai hal lainnya.
Body repair merupakan proses perbaikan untuk memulihkan kondisi dari body mobil Anda, baik yang disebabkan oleh pemakaian sehari-hari maupun karena kecelakaan.
Jika terjadi kerusakan yang berat, maka berbagai metode penyambungan bisa jadi diperlukan untuk memperbaiki mobil Anda.
Fungsi Body Repair Mobil
Jika melihat dari penjelasan tentang body repair, maka sudah jelas bahwa fungsinya adalah untuk memperbaiki kerusakan pada body mobil. Dengan melakukan perbaikan tersebut, maka mobil Anda akan kembali mulus seperti sedia kala.
Permukaan yang tergores atau penyok, akan kembali rata. Cat pelapis pun ditambahkan untuk memberikan perlindungan yang lebih pada body mobil, sekaligus mempercantik penampilannya.
Dengan lapisan tersebut, maka mobil akan tampak mengkilap, warnanya menjadi lebih bagus, serta bisa menahan karat dan jamur.
Perbaikan yang dilakukan akan disesuaikan dengan jenis kerusakannya, sehingga rincian proses dari setiap kasus bisa jadi berbeda, begitu pula dengan biayanya.
Untuk mendapatkan hasil yang optimal, maka sebaiknya Anda melakukan body repair di bengkel atau dealer resmi. Dengan perbaikan yang optimal dan resmi, maka tentunya akan lebih aman untuk kondisi mobil Anda.
Proses Body Repair
Ketika akan melakukan body repair, maka ada tiga tahapan penting yang perlu dilakukan. Berikut merupakan penjelasan dari setiap tahapan yang akan membuat mobil Anda kembali mulus.
- Tahap Identifikasi
Sebelum melakukan berbagai proses perbaikan, tahap awal yang perlu dilalui yaitu proses identifikasi atau pengecekan.
Melalui tahap ini, teknisi bengkel akan mengetahui jenis kerusakan yang terjadi. Selanjutnya, akan diketahui pula perbaikan apa saja yang harus dilakukan untuk memulihkan kondisinya.
Setiap bagian yang rusak akan diberi tanda dan dicatat, supaya nantinya tidak terlewati. Dalam tahap ini, diberikan juga estimasi biaya yang perlu Anda siapkan untuk melakukan body repair hingga kondisi mobil kembali mulus.
- Tahap Perbaikan dan Pendempulan
Setelah melalui proses identifikasi, maka tahap selanjutnya yaitu perbaikan dan pendempulan. Proses ini dimulai dari memperbaiki bagian yang penyok supaya bisa kembali rata.
Body mobil juga akan dibersihkan dengan menggunakan amplas, atau biasa disebut proses pengamplasan. Selanjutnya, body mobil akan didempul supaya bagian yang rusak bisa kembali rata.
Proses ini bisa dilakukan secara berulang-ulang, tergantung dari tingkat kerusakannya. Jika body mobil sudah kembali rata, selanjutnya yaitu tahap pengecatan.
- Tahap Finishing
Ketika semua bagian yang rusak sudah diperbaiki dan menjadi kembali rata, maka selanjutnya adalah memberikan cat pelapis yang disesuaikan dengan warna mobil.
Setelah itu, dilapisi juga dengan memakai clear coat. Ini akan membuat tampilan mobil kembali mengkilap seperti sedia kala. Jika tahap finishing sudah selesai, maka mobil Anda akan tampil dengan menawan seperti baru.
Itulah berbagai penjelasan tentang body repair yang umum dilakukan untuk memperbaiki body mobil. Tentunya, rincian proses perbaikan yang dilakukan akan menyesuaikan dengan kendala atau kerusakannya.
Jika memang diperlukan, maka sebaiknya Anda tidak menunda body repair mobil. Dengan begitu, Anda bisa mencegah kerusakan yang lebih besar dan perjalanan pun kembali nyaman. Selanjutnya, berbagai informasi lainnya tentang otomotif bisa Anda temukan di Blog Suzuki Duta Cendana Adimandiri.