Karet Pintu Mobil Mengeras? Ini Penyebab dan Cara Mengatasinya
Setelah memahami beberapa penyebab karet pintu mobil mengeras, kini selanjutnya Anda mencari tahu cara mengatasinya. Berikut hal-hal yang perlu dilakukan untuk mengatasi masalah karet mobil mengeras:
-
Selalu Memarkirkan Mobil di Tempat Teduh
Hal pertama yang harus dilakukan yaitu menghindari area outdoor ketika hendak memarkirkan mobil, terutama saat berhenti dalam waktu lama.
Lebih baik membayar lebih untuk mendapat tempat parkir indoor daripada menanggung biaya perbaikan mobil. Pasalnya, tidak hanya karet pintu saja yang mengalami penurunan fungsi.
Beberapa komponen lain juga berisiko mengalami masalah jika terlalu sering parkir di area outdoor. Contohnya, kaca mobil terkena noda kotoran burung dan permukaan bodi yang rawan tergores.